Sukadana, Kalbar – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya, didampingi Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Kayong Utara, Rene Rienaldy, menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi bersama Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia secara virtual di Ruang Rapat Bupati, Senin (18/3).
Rakor inflasi ini dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri RI, Tito Karnavian, dan turut dihadiri seluruh kepala daerah se-Indonesia. Dalam arahannya, Mendagri Tito Karnavian menekankan pentingnya pengendalian inflasi di daerah, terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah.
“Pemerintah daerah perlu melakukan langkah-langkah strategis untuk menjaga stabilitas harga bahan pokok dan menekan inflasi,” kata Tito.
Tito mencontohkan beberapa langkah yang dapat dilakukan pemerintah daerah, yaitu melakukan operasi pasar murah, memperkuat koordinasi dengan distributor dan pedagang, meningkatkan produksi pangan lokal, memperkuat pengawasan dan penegakan hukum terhadap pelanggaran harga.
Pada kesempatan yang sama, Romi Wijaya juga menyatakan komitmennya untuk mengendalikan inflasi di wilayahnya.
“Kami akan terus berkoordinasi dengan seluruh pemangku kepentingan (stakeholder) terkait untuk memastikan langkah-langkah pengendalian inflasi di Kayong Utara berjalan dengan baik,” kata Romi.
Romi menambahkan, Pemkab Kayong Utara juga akan terus memantau ketersediaan stok dan harga bahan pokok di pasaran.
“Kami akan melakukan operasi pasar murah jika diperlukan untuk menjaga stabilitas harga bahan pokok,” ujar Romi.
Rakor Pengendalian Inflasi ini merupakan salah satu upaya pemerintah pusat untuk menjaga stabilitas harga bahan pokok dan menekan inflasi di daerah. Dengan kerja sama dan sinergi antara pemerintah pusat dan daerah, diharapkan inflasi dapat dikendalikan dan masyarakat dapat menikmati harga bahan pokok yang stabil.
Pewarta: Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Daerah Kabupaten Kayong Utara (Prokopim Setda KKU)