Citra Serahkan Pas Kapal Gratis Bagi Warga Kampung Nelayan

Kayong Utara, Kalbar – Memeriahkan HUT Kabupaten Kayong Utara ke-15, Pemerintah Kayong Utara melakukan silaturahmi dengan warga kampung nelayan Sukadana.

Hal ini disampaikan Bupati Kayong Utara, Citra Duani ketika melaksanakan kunjungan kerja serta silaturahmi dengan warga kampung nelayan di perumahan nelayan pelabuhan TPI Sukadana, pada Selasa (21/6).

Pada kesempatan ini, Citra mengatakan bahwa silaturahmi yang dilaksanakannya tersebut bertujuan untuk mengetahui secara langsung kondisi warga nelayan yang menghuni perumahan nelayan di kompleks TPI Sukadana.

“Kegiatan ini kami lakukan untuk bersilaturahmi dengan warga yang menempati perumahan nelayan di kompleks perumahan pelabuhan TPI Sukadana. Sekaligus untuk mengetahui secara langsung kondisi perumahan serta mendengar keluhan dan masukan dari warga di sini,” ucap Bupati Citra.

Kemudian, Citra menjelaskan, perumahan tersebut ditempati oleh para nelayan di Sukadana yang belum memiliki rumah. Hal ini untuk membantu meringankan beban para nelayan yang ada di Kayong Utara.

Selain itu, Citra juga menyampaikan, para warga kampung nelayan tersebut akan diberikan Pas Kapal secara gratis.

“Pada hari ini, kita juga akan memberikan Pas Kapal secara gratis untuk para nelayan di sini. Dengan demikian para nelayan ini sudah memiliki surat ijin pengoperasian kapalnya sehingga mereka tidak takut ditangkap apabila sedang berada di laut,” ujar Citra.

Pada kesempatan ini, Bupati Citra menyerahkan Pas Kapal berukuran dibawah 7 GT, kartu BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan untuk warga yang menempati perumahan nelayan, santunan kematian untuk karyawan honorer yang bekerja di Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) serta melakukan penancapan tongkat pertama pembangunan surau di kompleks perumahan nelayan pelabuhan TPI sukadana.

Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh Ketua TP. PKK Kayong Utara, Sekretaris Daerah, Wakapolres Kayong Utara, Danramil Sukadana, OPD Kayong Utara, BPJS Cabang Sukadana, serta para tokoh masyarakat dan tokoh agama Kecamatan Sukadana.

SebelumnyaLegislator Ajak Masyarakat Kembangkan Budidaya Ikan Air Tawar
SelanjutnyaWabup Effendi Ajak Masyarkat Kayong Utara Tanamkan Ilmu Agama Sejak Dini